Pesta Gol Mewarnai Laga Timnas U-15 Indonesia Vs Myanmar

Pesta Gol Mewarnai Laga Timnas U-15 Indonesia Vs Myanmar

 

Piala AFF atau Liga pertandingan sepak bola negara-negara di Asia Tenggara memang dari dahulu kala sejak digulirkan sudah berjalan cukup sengit. Hampir setiap tahun performa dari masing-masing negara pesertanya semakin meningkat, tak terkecuali negara kita tercinta Indonesia. sudah sejak lama timnas merindukan gelar juara setelah terakhir kali meraihnya di final yang bertempat di Sidoarjo pada tahun 2013 lalu. Pada saat itu timnas yang berlaga adalah timnas U-19.

Selain U-19  Jadwal Bola Piala AFF juga mempertandingkan Timnas dengan usia yang lebih muda yakni U-15. Ditahun 2019 ini Indonesia termasuk salah satu peserta yang mengikuti turnamen AFF ini. Timnas U-15 dibawah pelatih Bima Sakti menjelma menjadi tim yang sangat solid dan cukup mematikan. Semua musuh dalam satu grup mampu dibabat habis oleh timnas. Berada di Grup A Indonesia harus meladeni timnas dari beberapa negara yang cukup tangguh seperti Timor Leste, Vietnam, serta Myanmar.

Liveskor Terbaru menyebutkan posisi timnas Indonesia saat ini berada di urutan kedua atau runner up klasemen sementara berada di bawah Timor Leste dengan jumlah poin yang sama yaitu 10 kdan hanya terpaut selisih gol saja. Pada klasemen ke tiga ada Vietnam dengan 9 poinnya. Hal ini menandakan jika semua negara yang tergabung di Grup A tersebut sama kuatnya dan sama-sama berpeluang lolos ke babak semi final.

Pesta Gol Timnas ke Gawang Myanmar

Jadwal Bola yang selanjutnya Timnas Indonesia harus meladeni timnas negara Myanmar. Seperti diketahui Myanmar tidak boleh dianggap remeh karena sering memberikan kejutan ketika berlaga. Bagi pelatih Bima Sakti tambahan 3 poin menjadi barang wajib yang harus sibawa pulang jika masih menginginkan beraga di semi final. Ini berarti mau tidak mau timnas harus bekerja keras agar mampu menang melawan Myanmar. Ditambah lagi Timnas yang tidak diperkuat pemain andalannya karena cidera Aditya Daffa membuat pelatih Bima Sakti mempercayakan sepenuhnya jalannya pertandingan kepada Marselino Ferdinan dkk.

Dilansir dari Liveskor Terbaru Laga yang digelar di Physical Education Conburi Campus Stadium ini berjalan cukup sengit, dimana Timnas Indonesia mampu bermain menekan sejak menit-menit awal pertandingan. Terbukti dimenit ke-9 timnas mampu merobek jala Myanmar melalui sentuhan kaki Mochammad Faizal Shaifullah. Gol itu semakin berkesan karena dicetak melalui tendangan bebas.

Beberapa menit berselang tepatnya dimenit ke-31 timnas Indonesia mampu menggandakan keunggulan. Kali ini melalui Marselino Ferdinan dan membuat Timnas unggul sementara 2-0. Semenit berselang Myanmar kembali kebobolan melalui Marselino, akan tetapi gol tersebut tidak disahkan oleh wasit karena offside, skor 2-0 menutup babak pertama.

Dibabak yang kedua tepatnya dimenit 42 Indonesia kembali menambah koleksi golnya, lagi-lagi melalui Faizal, skorpun berubah menjadi 3-0. Sedangkan gol yang keempat dan kelima masing-masing dicetak oleh Roy Arianto menit 56 dan Muhammad Valeron di penghujung laga.

Skor akhir 5-0 untuk kemenangan timnas Indonesia yang akhirnya mengantarkannya menembus semi final AFF U-15 tahun 2019.