Europa League: Tertahan di Belanda, Manchester United Perpanjang Rekor Buruk

Tertahan di Belanda, Manchester United Perpanjang Rekor Buruk

Klub kebanggaan Kota Manchester, Manchester United kali ini melakoni jadwal bola menghadapi tim kuda hitam asal Belanda, AZ Alkmaar. Pertandingan lanjutan Grup L Liga Europa ini sendiri digelar di markas AZ Alkmaar, Satadion Cars Jeans di Alkmaar, Belanda pada Kamis (3/10) malam waktu setempat atau Jumat (4/10) waktu Indonesia barat. Pertandingan ini merupakan salah satu ajang pembuktian anak asuh Ole Gunnar Solskjaer kalau mereka bisa bersinar di Eropa.

Pada pertandingan ini, mereka juga memiliki misi untuk memperbaiki catatan pertandingan tandang mereka. Tercatat, dari 9 jadwal bola terakhir yang mereka mainkan, Setan Merah tidak pernah sekalipun meraih kemenangan dan hanya berhasil 3 kali seri, sementara sisanya berakhir dengan kekalahan. Tentunya, para pemain dituntut untuk bermain secara maksimal dan tidak melakukan kesalahan.

Namun ternyata, liveskor terbaru mengatakan hal yang lain. Jesse Lingard dan kawan-kawan harus rela membawa pulang satu poin setelah berhasil ditahan imbang oleh tuan tumah dengan skor kacamata, 0-0. Tentunya hasil ini memperpanjang rekor buruk pertandingan tandang yang dialami oleh Manchester United. Dengan hasil ini, Manchester United turun ke peringkat dua setelah Partizan berhasil menang dari klub Kazakhstan, Astana dengan skor 2-1. Sementara itu, AZ Alkmaar duduk di peringkat ketiga dengan 2 poin dan Astana yang belum mendapatkan poin sama sekali di posisi juru kunci.

Jalannya Pertandingan

Pada pertandingan ini, Ole Gunnar Solskjaer lebih memilih untuk menurunkan pemain-pemain lapis kedua. Pada starting eleven, tidak terlihat nama pemain andalan United seperti Harry Maguire, Scott McTominay, Jesse Lingard, dan Marcus Rushford. Solskjaer lebih memilih untuk menurunkan pemain seperti Angel Gomez, Daniel James dan Brandon Williams.

Pendukung Manchester United sempat terdiam setelah pada menit ke 10, tim tuan rumah berhasil merobek gawang David de Gea lewat sundulan Myron Boadu. Namun, mereka kembali bernafas lega setelah gol Boadu dianulir oleh wasit karena dianggap sudah berada dalam posisi offside. Berbeda dengan AZ Alkmaar yang sudah membuat banyak peluang, Setan Merah justru sama sekali tidak menciptakan peluang pada babak pertama.  Bahkan para pemain United sering kali melakukan kesalahan mendasar seperti salah umpan. Pertandingan yang berjalan monoton dan membosankan ini berakhir dengan liveskor terbaru 0-0 pada babak pertama.

Pada babak kedua, AZ Alkmaar terus mendominasi pertandingan dan mendikte lini pertahanan Manchester United melalui serangan Oussama Idrissi dan Owen Wijndal. Tetapi, penampilan David de Gea sangat gemilang pada pertandingan ini. Untuk menambah kekuatan lini serang, Solskjaer menurunkan Lingard, Rushford dan McTominay. Namun mereka tetap tidak bisa membawa perubahan. Skor kacamata 0-0 pun menjadi penutup dari pertandingan yang cukup membosankan ini.